Home » Semua Blog » Daftar-Daftar Bank Digital di Indonesia

Semua Blog > Tips Kirim Uang > Daftar-Daftar Bank Digital di Indonesia
10.12.2021

Daftar-Daftar Bank Digital di Indonesia

Fintech
bank digital indonesia

Di zaman yang serba digital, banyak institusi finansial yang juga beralih menjadi digital. Tidak kalah dengan negara-negara lainnya, di Indonesia perbankan digital juga sedang sangat marak menjadi perbincangan. Sobat Smiles apakah sudah mencoba beberapa perbankan digital dibawah ini?

Artikel berhubungan: 
Cara Buat Rekening Bank di Indonesia secara Online Dari Jepang (Bagian 1)

Cara Buat Rekening Bank di Indonesia secara Online Dari Jepang (Bagian 2)

Daftar-Daftar Bank Digital di Indonesia

Daftar Isi

1. Jenius (Bank BTPN)

Jenius

Jenius adalah layanan perbankan digital dari Bank BTPN yang sempat menjadi bahan omongan banyak orang di Indonesia. Layanan bank digital ini adalah salah satu yang pertama di Indonesia dengan banyak sekali fitur-fitur menarik yang belum pernah ada di bank-bank sebelumnya. Dimulai dari pendaftaran yang langsung melalui aplikasi, Anda tidak perlu datang ke kantor cabang Bank untuk membuka rekening baru. Pembuatan rekening juga tidak memakan biaya. 

Fitur jenius yang terkenal adalah Jenius Pay, yaitu dengan memakai $cashtag untuk pembayaran belanja online, bisa juga digunakan sebagai pengganti kartu debit atau kartu kredit. Fitur lainnya yaitu Flexi Cash, yaitu untuk pinjaman uang. Fitur ini menawarkan pinjaman uang khusus untuk nasabah jenius. Tidak diperlukan dokumen-dokumen atau biaya tambahan untuk mengajukan Flexi Cash. Anda dapat langsung mengajukan permintaan ini melalui aplikasi, dan pihak Jenius akan langsung memberikan Anda notifikasi secara otomatis, apakah pengajuan Anda diterima atau ditolak. Setelah diterima, jumlah yang ingin dicairkan dan waktu pengembaliannya bisa ditentukan sendiri oleh Anda sebagai nasabah Jenius.

2. Jago (Bank Jago)

bank jago

Jago adalah sebuah aplikasi finansial dari PT Bank Jago Tbk yang sebelumnya dikenal sebagai PT Bank Artos Indonesia Tbk (Bank Artos). Aplikasi Jago diluncurkan pada April 2021 lalu, dapat dibilang aplikasi ini masih sangat baru. Registrasi juga dapat dilakukan dengan sangat mudah melalui aplikasi saja. Dengan menyiapkan eKTP asli dan NPWP jika ada sebagai syarat registrasi. 

Jago juga banyak menawarkan fitur-fitur yang memudahkan penggunanya untuk transaksi. Salah satu fitur unggulannya yaitu fitur Kantong. Kantong digunakan untuk menabung, tetapi tidak hanya menabung seperti biasa, nasabah dapat mengajak pengguna Jago lainnya untuk mengalokasikan dana bersama. Bisa dibilang, fitur Kantong ini adalah tempat untuk menabung bersama.

3. TMRW (Bank UOB)

tmrw

TMRW adalah aplikasi bank digital dari Bank UOB yang dirilis sejak Agustus 2020 lalu. Pengguna TMRW dapat mendaftar sebagai nasabah melalui aplikasi untuk tabungan saja atau pun membuat kartu kredit. Tidak perlu khawatir jika membutuhkan bantuan atau pertanyaan, Anda akan mendapat balasan dari chatbot 24 jam yang diberi nama TIA (TMRW Intelligence Assistant). 

Salah satu fitur unggulan TMRW adalah Smart Insights, yang berisikan informasi untuk mengatur keuangan Anda lebih baik serta lebih mudah dengan pelayanan menggunakan notifikasi. Fitur lainnya adalah City of Tomorrow (CoT), yang didesain sebagai game untuk membantu Anda menabung dengan cara yang lebih seru dan interaktif. Selain itu, TMRW juga menyediakan kartu kredit untuk nasabahnya. Pada tahun pertama, Anda dapat bebas biaya menikmati kartu ini. Selanjutnya, Anda akan dikenakan biaya sebesar 300.000 rupiah per tahun di tahun kedua dan selanjutnya.

4. Wokee (Bank Bukopin)

wokee

PT Bank Bukopin Tbk mengeluarkan aplikasi perbankan nya yang disebut Wokee sejak 2018 lalu. Semua proses terkait registrasi, transaksi, dan layanan pelanggan dilakukan melalui aplikasi. Registrasi pelanggan baru tidak dipungut biaya, yaitu gratis. Seperti layaknya bank, aplikasi ini mengakomodir nasabah untuk mengirim uang. Tetapi tidak hanya itu, pengguna dapat dengan mudah top up saldo e-wallet seperti GoPay, OVO, DANA, dan lainnya melalui aplikasi, belanja online / offline, dan masih banyak lagi.

Fitur lain yang menjadi keunggulan Wokee adalah Merchant Cardless Withdrawal, yaitu fitur yang memberikan nasabah kemudahan untuk tarik tunai tanpa kartu di merchant mana saja yang melakukan kerja sama dengan Bank Bukopin. 

5. Digibank (Bank DBS)

digibank

Digibank adalah produk bank digital dari Bank DBS yang sudah tersedia sejak 2018 lalu.Seperti bank-bank digital lainnya, mulai dari pendaftaran hingga transaksi yang dilakukan oleh nasabah dapat dengan mudahnya dilakukan melalui aplikasi. Digibank juga bekerjasama dengan Flip.id untuk menawarkan layanan transaksi digital tanpa biaya. Dengan ini, nasabah dapat dengan muda mengirimkan dana dari bank lain sebagai sumber dana melalui aplikasi Flip.id kemudian di transfer ke rekening Digibank nya.

Fitur yang dihadirkan oleh Bank DBS di aplikasi Digibank yaitu Kredit Tanpa Agunan Instan atau KTA. Fitur ini menawarkan nasabah yang ingin melakukan pinjaman dengan sangat mudah. Persetujuan dapat langsung didapatkan pada hari yang sama dalam waktu yang sangat singkat, dan pengajuan KTA secara online sampai Rp 30 juta. Digibank juga menawarkan poin loyalitas yang dapat Anda baca lebih lanjut di situs Bank DBS.

6. Bank LINE (Bank Hana)

line bank

LINE Corporation mengumumkan peluncuran aplikasi perbankan digital LINE Bank dari Hana Bank di Indonesia, hasil kolaborasi antara PT Bank KEB Hana Indonesia (anak perusahaan Hana Bank Korea Selatan), dan LINE Financial Asia pada Juni 2021. Indonesia akan menjadi pasar ketiga LINE Bank beroperasi, setelah Thailand dan Taiwan.

Tidak kalah dengan bank digital lainnya, pembukaan rekening dapat dengan mudah dilakukan melalui aplikasi. Hanya dengan melampirkan foto KTP dan mengisi data diri dan pendaftaran bisa langsung selesai. Selain pembukaan tabungan, Anda juga dapat pesan kartu debit dan pihak dari Bank Line akan mengirimkan  ke alamat Anda. Pembukaan deposito juga dapat dilakukan dengan mudah melalui aplikasi, dengan bunga deposito sebesar 4,5% per tahun. Dengan menggunakan kartu debit dari Bank Line, nasabah juga dapat melakukan tarik tunai melalui ATM Bank Hana dimana saja.

Itulah beberapa bank digital utama yang banyak digunakan oleh warga-warga di Indonesia. Dengan cepatnya perkembangan negara kita, tidak menutup kemungkinan bahwa akan semakin banyak bank-bank atau layanan lainnya yang akan bermunculan beberapa tahun kedepan. Semoga artikel ini dapat membantu sobat Smiles semua dalam memilih bank digital mana yang cocok untuk Anda.

Bagikan

smiles social media icon smiles social media icon smiles social media icon smiles social media icon smiles social media icon

Tag

Bank Fintech

Bacaan terkait

Lihat lebih banyak Blog

Bacaan Populer

Lihat lebih banyak blog

Penulis kami

tori is smiles remit official blogger
Employee
nitaambar.annisa

Ubah gaya hidup Anda dengan Smiles

smiles mobile remittance app screenshot
footer_smile_logo
Useful Stats will display here